“Gagasan kami adalah menjadikan Kota Tangerang sebagai kota kolaboratif, maju, sejahtera serta mewujudkan masyarakat yang berakhlak baik dan saling menghargai,” jelasnya.
Paslon Sachrudin dan Maryono optimis meraih perolehan suara terbanyak.
“Target kami sebanyak-banyaknya 70% keatas. Kami akan terus merakyat menyapa dan mengajak mereka untuk mendukung perjuangan kami,” ungkapnya.
Sebelumnya, pada hari yang sama paslon Amarullah dan Bonnie sudah mendaftar lebih dulu pada pagi hari kemudian disusul oleh paslon Faldo dan Fadlin pada sore hari.