Pelindo Regional 4 Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa di Selayar

Gorontalo, Transnews.co.id – PT Pelabuhan Indonesia (Persero)/Pelindo Regional 4 menyalurkan bantuan kemanusiaan sebagai wujud tanggung jawab sosial dan lingkungan kepada warga Kabupaten Kepulauan Selayar yang menjadi korban gempa magnitudo 7,4.

Bantuan tersebut diberikan Pelindo melalui Regional 4 dan diserahkan Department Head Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Subholding Pelindo Jasa Maritim Supriyadi Ratman kepada Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kepulauan Selayar Rosa Indah Hasan di media center penanganan darurat bencana gempa Kabupaten Kepulauan Selayar, Jumat (24/12/2021).

BACA JUGA :  Dinsos Pekanbaru Salurkan Bantuan kepada Puluhan Korban Kebakaran

Supriyadi Ratman mengatakan, dalam siaran persnya bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok sehari-hari, tikar, kasur lipat, sarung dan selimut.

”Semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat di Kabupaten Kepulauan Selayar, yang merupakan penyintas gempa magnitudo 7,4 yang terjadi beberapa waktu lalu,” ujar Supriyadi.

Sementara itu Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kepulauan Selayar Rosa Indah Hasan mengungkapkan rasa terima kasih, atas kepedulian Pelindo kepada masyarakat di wilayah Selayar yang menjadi korban gempa.

BACA JUGA :  Bupati Bone Bolango Launching Alat Uji Statis Kendaraan Bermotor

“Terima kasih yang sebesar-besarnya saya ucapkan kepada Pelindo yang juga peduli terhadap masyarakat di wilayah ini yang baru saja tertimpa musibah akibat gempa magnitudo 7,4 lalu,” kata Rosa Indah Hasan.

Gempa magnitudo 7,4 yang mengguncang Laut Flores Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Selasa 14 Desember 2021 lalu juga berdampak hingga ke Sulawesi Selatan.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait