Garut, TransNews.co.id- Puluhan rumah korban bencana longsor yang terjadi beberapa waktu lalu di Desa Sukamaju Talegong Garut akhirnya direlokasi.
Informasi yang dihimpun menyebutkan lokasi lahan tanah untuk relokasi seluas 4.200 meter untuk 28 rumah korban longsor di Kp Hades RT 5/3 Desa Sukamaju Talegong.
Kepala Desa Sukamaju, Yeyet disela sela monitoring perataan lokasi, Minggu (2/8/2020) menjelaskan selain 28 rumah yang akan dibangun akan dibangun pula satu Masjid pembangunan relokasi didanai anggarannya dari pemerintah kabupaten Garut.
“Dananya di perkirakan 2,5 Miliar, bangunan rumah semi permanen lokasi yang akan dibangun di kampung Hades RT5/RW3,”kata Kades Yeyet.
lokasi sekarang sedang meratakan dan pasang batu .tepete..dan
Kaded Yeyet menjelaskan,rencananya bangunan rumah untuk penduduk sekitar Agustus ini sudah akan dimulai dari perataan tanah dan pembuatan TPT.
“Kepada pemerintah kabupaten Garut kami mengucapkan terima kasih atas keperdulian nya kepada warga masyarakat korban longsor, “pungkas Kades. (Yat/Na) Editor:Nas