Garut, TransNews.co.id-Pemdes Samudera jaya Caringin Garut Jawa Barat kembali menyalurkan bantuan bagi masyarakat terdampak Covid-19.
Kali ini sebanyak 168 warga menerima bansos dari Gubernur Jabar, setelah BLT dan BPNT dan PKH juga sudah di salurkan.
Pembagian paket sembako dilaksanakan di Aula Desa Samudrajaya,secara langsung oleh Kepala Desa Samuderajaya Dadang Hermawan.
“Bantuan paket kali ini dari Bangub Jabar berupa sembako dan uang senilai Rp.150 ribu, mudah mudahan bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya,”ujar Dadang.
Dadang menghimbau agar paket senbako dan uang di peruntukan bagi kebutuhan prioritas sehari hari selama pandemi corona.
“Jaga kesehatan, jaga jarak, gunakan masker, jika tidak ada kepentingan mendadak agar tetap berdiam diri di rumah,” Pungkas Dadang.
Dalam penyaluran tersebut tampaj mendamping BPD Bendahara Desa Emat Suryadi SE dan Lpm serta Babinsa dan Babinmas.(Nana) Editor:Nas