Surabaya, Transnews.co.id – Pemeriksaan interim atas laporan keuangan 2021 oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) resmi berakhir , Selasa (7/12/2021). Wakil Penanggungjawab II Iwan Gunawan dari BPK mengapresiasi capaian positif dan sangat responsif saat proses pemeriksaan selama sepekan terakhir.
Dalam sambutannya, Iwan mengucapkan terima kasih atas support yang diberikan sehingga bisa menyelesaikan pekerjaan dengan baik. Iwan menyebutkan setidaknya ada tujuh poin temuan yang harus ditindaklanjuti.
Namun, pihak BPK mengapresiasi capaian positif yang diraih jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim. “Pertama dari sisi realisasi belanja sudah 89%, ini capaian yang sangat bagus,” ujarnya.
Meskipun di sisi pendapatan, berdasarkan catatan BPK, saat pandemi ini banyak yang tidak mencapai target. Kecuali KI yang bisa melebihi target. Pihaknya juga mengapresiasi adanya 12 satker yang sudah berpredikat WBK/ WBBM.
“Terima kasih sudah sangat responsif, sehingga apa yang kami butuhkan bisa didapatkan dengam cepat dan pekerjaan dapat diselesaikan dengan baik,” urainya.
Sementara itu, Kepala Kanwil Kemenkumham Jatim Krismono mengucapkan terima kasih atas kerjasama yang telah terjalin. Menurutnya, kegiatan audit ini menjadi sebuah kehormatan tersendiri bagi jajarannya.
Namun, dia juga menyadari bahwa ada kelemahan dalam pengeleloaan keuangan kami. Namun, pihaknya berkomitmen menindaklanjuti dan memperbaiki serta meningkatkan kinerja ke depannya.
“Selain itu, hasil temuan ini akan kami sosialisasikan ini kepada satker jajaran agar kesalahan yang sama tidak terulang di kemudian hari,” tegasnya.