”Barang ini sangat penting untuk mendiagnosa awal. Kalau hasilnya positif kita Swab disini, kita akan kirim kembali ke Gugus Tugas Provinsi untuk mendapatkan pengakuan secara nasional” terang Delnan
Moh Asrar Abd Somad dalam kapasitasnya sebagai Plh Bupati Morut, memberikan apresiasi positif dan berharap dengan adanya prasarana tersebut, dapat membantu kegiatan pencegahan covid-19 di Kabupaten Morut.
“Kita patut bersyukur Pemda Morut bisa memiliki alat yang sangat penting seperti ini, mengingat alat Swab yang ada di Provinsi membutuhkan waktu, untuk mendapatkan hasilnya. Kita berharap dengan adanya alat ini kegiatan pencegahan covid-19 di Kabupaten Morut cepat selesai” ujarnya Moh Asrar. (Al) Editor:Nas