Pengurus Cabang ISSI Subang Dikukuhkan

Subang, transnews.co.id-Pengurus Cabang Ikatan Sport Sepeda Indonesia Subang dilantik sekaligus dikukuhkan,Selasa (28/7/2020).

H. Sugiyono, selaku Ketua ISSI Subang dalam menyampaikan kepengurusan baru ISSI Subang, diharapkan akan mampu membawa Subang mewujudkan Jawara Raga serta dapat berkontribusi bagi Subang.

“Mudah-mudahan bisa membawa nama Subang semakin harum khususnya di dunia sepeda sport baik di tingkat nasional maupun dunia internasional,”ujarnya. 

Ketua Umum KONI Subang, Asep Rochman Dimyati mengatakan, dengan kepemimpinan H. Sugiyono, diyakini mampu membawa Subang semakin maju dan berprestasi di dunia sepeda sport apalagi Subang kedepan akan menjadi tuan rumah Porprov 2022.

Sementara Ketua PengProv ISSI Jabar, H. Daud dalam sambutannya menyampaikan pengukuhan ini bisa menjadi tongak kebangkitan olahraga Sepeda di Subang.

“Subang kaya akan potensi pontensi olahraga sepeda, tinggal bagaimana potensi tersebut bisa digali, salah satunya Subang harus memiliki minimal venue BMX,”terangnya. 

Bupati Subang H. Ruhimat yang turut hadir dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa ISSI, harus menjadi sarana penyaluran minat dan bakat generasi muda di bidang olahraga bersepeda,”kata Bupati.

Kata Bupati, hal ini merupakan dukungan terhadap program pemerintah daerah kabupaten Subang yaitu program jawara raga dan jawara wisata.

“Saya berharap dapat terwujud prestasi olahraga sepeda melalui event-event balap sepeda secara berkelanjutan baik di tingkat wilayah nasional maupun internasional,”pungkas Bupati. (WH) Editor:Nas

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com