Peringati HPN 2022, SWI Bogor Raya Gelar Silaturahmi Lintas Media

Editor: MAS

Ditempat sama, Ketua SWI Bogor Raya, Yusuf Muliadi, berpesan kepada anggotanya agar selalu berpegang teguh kepada aturan dan kode etik sebagai seorang wartawan.

“Saya harap, anggota SWI Bogor Raya dapat bekerja secara profesional dan taat aturan serta berpegang teguh pada kode etik. Ini akan membuktikan bahwa kita adalah seorang wartawan yang benar-benar profesional, mendapatkan informasi dan menyajikannya tanpa menyertakan opini dalam pemberitaan,” ucap pria yang biasa dengan sapaan Alung.

BACA JUGA :  SWI Gelar Deklarasi dan Rakernas pada Juli 2022

Sementara, Sekretaris Umum SWI Bogor Raya, Buchori, mengatakan bahwa akan mengkroscek kembali pendataan anggota dan akan mengadakan diskusi pembelajaran tulisan yang baik dalam penyajian berita sebagai informasi publik.

“Menambahkan ucapan Ketua, kami juga akan mendata ulang para anggota, agar pengurus dan anggota SWI Bogor Raya ini benar-benar profesional dan handal, terutama dalam menyajikan informasi kepada publik,” ucapnya.

 

 

 

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait