Peringati HUT ke-69, Ikahi Temanggung Bagikan Minyak Goreng Gratis

Para hakim ini berharap, bantuan yang jumlahnya tidak seberapa ini berdampak besar bagi masing-masing penerima dan keluarga mereka.

Sementara itu, Jumadi (65), salah seorang yang sehari-hari berprofesi sebagai pedagang mengaku awalnya terkejut dengan kedatangan rombongan yang ia sendiri tidak mengenalinya.

Namun saat mereka memberikan minyak goreng kemasan gratis, dirinya baru tahu bahwa rombongan tersebut adalah para hakim yang ternyata memiliki kepedulian sosial tinggi.

BACA JUGA :  Polres Temanggung Akan Tindak Tegas Penimbun Sembako

“Awalnya kaget didatangi mereka. Ternyata mau bagi-bagi minyak goreng gratis. Ini sangat bermanfaat bagi orang kecil seperti saya. Apalagi harga minyak goreng sudah tidak karuan. Terima kasih untuk kepeduliannya,” katanya.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait