Jakarta,transnews-Wakil Presiden Republik Indonesia, KH.Ma’ruf Amin dipastikan akan hadir pada acara HUT ke-1 dan Rakernas Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) yang dirangkai dengan acara Seminar dan Deklarasi Indonesia Kuat Tanpa Hoaks, Radikalisme dan Intoleransi pada Kamis, 21 November 2019 di Konvention Hall Kemensos Kalibata, Jakarta Selatan.
Informasi kepastian kehadiran Wapres KH.Ma’ruf Amin tersebut disampaikan oleh Sekretaris Jenderal Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI), HM. Jusuf Rizal kepada 300 lebih media online anggota Perkumpulan MOI di Jakarta. Menurut Jusuf Rizal, ia telah berkomunikasi dengan Sekretaris Wapres tentang kehadiran Wapres KH. Ma’ruf Amin
“Sebenarnya kami telah mengirimkan surat kepada Presiden Jokowi dan juga Wakil Presiden, KH. Ma’ruf Amin untuk dapat hadir bersama media dan Civil Society Organization (Ormas/LSM),”ungkap Rizal.
Namun karena urusan masalah Radikalisme, Intoleransi, hingga masalah Teroris menjadi bagian tugas Wapres, maka yang hadir adalah Wapres,” tegas pria yang juga sebelumnya Ketua Presidium Relawan Jokowi-KH. Ma’ruf Amin The President Center itu.
Lebih lanjut dikatakan untuk Pembukaan Seminar dengan Topik Peran Media dan Civil Society Organization (Ormas/LSM) dalam memerangi penyebaran Hoaks, Radikalisme dan Intoleransi, diagendakan akan dibuka pada pagi hari oleh Menkopolhukan, Prof.Dr. Mahfud MD.
“Diharapkan Menkopolhukam sekaligus dapat memberi pencerahan kepada media dan Civil Society Organization (Ormas/LSM),” ujarnya.