Rayakan Sumpah Pemuda, KAI Commuter Berbagi Suvenir Kepada Pengguna Commuter Line yang Hafal Ikrar Sumpah Pemuda

Reporter: DiM
KAI Commuter Berbagi Suvenir Kepada Pengguna Commuter Line yang Hafal Ikrar Sumpah Pemuda
KAI Commuter Berbagi Suvenir Kepada Pengguna Commuter Line yang Hafal Ikrar Sumpah Pemuda

Terkait challenge Joni juga menambahkan bahwa ini bukan hanya sekadar tantangan, tetapi juga agar perayaan Sumpah Pemuda bisa digaungkan lebih luas, dan untuk membangun keakraban antara operator Commuter Line dengan pelanggan.

Di samping, juga pengingat andil pahlawan dari kalangan anak muda di masa lalu, hingga lahirnya Indonesia. Kegiatan ini juga sebagai bentuk sosialisasi kepada generasi muda tentang nilai-nilai sejarah dan perjuangan para pahlawan. Terlebih lagi, dari sisi usia, sebanyak 63 persen pengguna Commuter Line pun berasal dari kalangan muda usia 18 hingga 30 tahun.

BACA JUGA :  PT KAI Terbitkan Jadual Terbaru Keberangkatan Kereta Api

Para pengguna di stasiun dan di dalam kereta Commuter Line yang tertarik untuk mengikuti challenge pengetahuan Sumpah Pemuda hanya perlu menyatakan kesediaannya dan menjawab semua pertanyaan seputar Sumpah Pemuda yang diberikan oleh C-Millennials.

Setiap jawaban tepat akan dihargai dengan hadiah menarik sebagai bentuk apresiasi atas pengetahuan sejarah yang dimiliki.

Selain di Stasiun Bogor, peringatan Sumpah Pemuda ini juga dilakukan di Stasiun Jakarta Kota, Stasiun Juanda, dan Stasiun Manggarai, serta di dalam perjalanan Commuter Line.

BACA JUGA :  Jalur Ganda KA Mojokerto - Sepanjang Mempersingkat Distribusi Orang dan Barang

Diharapkan, dengan kegiatan ini dapat meningkatkan rasa nasionalisme, khususnya kepada anak-anak dan generasi muda saat ini.

“Maka itu dengan kegiatan yang mengangkat semangat Hari Sumpah Pemuda di Commuter Line ini, semoga rasa patriotisme dan cinta tanah air semakin meningkat. Selain juga meyakinkan bahwa kalangan muda mampu memberikan kontribusi penting dari tempo dulu, menggagas berdirinya Indonesia hingga membangun dan merawatnya,” tutup Joni.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *