DEPOK,transnews.co.id – Ade Supriyatna, anggota legislatif dari Partai PKS resmi dilantik sebagai Ketua DPRD Kota Depok periode 2024-2029 dalam rapat paripurna di Gedung Paripurna pada Kamis, (10/10/2024).
Ade Supriyatna dilantik bersama tiga pimpinan DPRD Depok lainnya yaitu, Yeti Wulandari sebagai Wakil Ketua I DPRD dari Partai Gerindra.
Kemudian Tajudin Tabri sebagai Wakil Ketua II DPRD dari Partai Golkar dan Yuni Indriani sebagai Wakil Ketua III DPRD dari PDIP.
H. Moh Hafid Nasir, Dipl. Ing., Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera DPRD Kota Depok, memberikan selamat kepada para pimpinan DPRD Kota Depok yang baru dilantik, dan berharap bisa terus terjalin kolaborasi yang memberikan kemaslahatan kepada masyarakat Kota Depok.
“Selamat kepada Ade Supriyatna sebagai Ketua DPRD Kota Depok bersama dengan tiga pimpinan lainya yaitu, Yeti Wulandari sebagai Wakil Ketua I, Kemudian Tajudin Tabri sebagai Wakil Ketua II, dan Yuni Indriani sebagai Wakil Ketua III DPRD,”
“Mudah-mudahan dengan terlantiknya bisa terbangun kolaborasi yang sehat, dan produktif antara pemerintah eksekutif dan legislatif, serta memberikan kesan kemaslahatan kepada masyarakat Kota Depok,” tandasnya.