RSUD dr. Iskak Tulungagung Resmi Buka Layanan Poli Andrologi

“Kami juga menyediakan pelayanan terapi mikro penis pada anak laki- laki,” imbuhnya.

Masih menurut Cinta, poli ini nantinya juga bisa dijadikan sarana konsultasi untuk permasalahan Keluarga Berencana (KB) seorang laki- laki. Sebab perubahan kesuburan pada laki- laki penting untuk diperhatikan.

“Biasanya seorang laki- laki enggan untuk ber KB, hal ini bisa dikonsultasikan pada kami,” tambahnya.

Cinta berharap untuk masyarakat khususnya warga Tulungagung, apabila mengalami gangguan yang berkaitan dengan seksualitas atau konsultasi kesuburan,  dapat segera mengunjungi poliklinik andrologi di RSUD dr Iskak Tulungagung.

BACA JUGA :  Direktur RSUD dr Iskak Raih TOP CEO BUMD 2021 Tingkat Nasional

“Silahkan untuk warga Tulungagung bisa segera mengunjungi dan konsultasi dengan kami di poli andrologi,” tandasnya. (*/Rudy Priyono)

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait