Rumah Tempe Azaki Kota Sukabumi Ekpor Tempe Ke Jepang

Inilah produk kemasan Tempe Azaki yang di export ke Jepang. (Ist)
Kota Sukabumi,transnews.co.id-Rumah Tempe Azaki di Jl. Cemerlang Kelurahan Sukakarya Kota Sukabumi berhasil mengekspor hasil Produksi Tempe ke negara Jepang.

Rumah Tempe di bawah naungan Forum Komunikasi doa bangsa ini ditinjau Walikota Sukabumi Ahmad Fami,Jumat (18/6/2021).

Dalam kunjungannya Walikota Fahmi mengatakan Pemerintah daerah menyampaikan apresiasi yang luar biasa dengan keberadaan rumah tempe azaki ini, karena tanpa kita sangka dan kita duga sudah mampu membawa nama baik Kota Sukabumi dan menjadi kebanggaan UMKM Kota Sukabumi khususnya.

BACA JUGA :  Antisipasi Covid, RT RW Diminta Terus Promosikan Prokes

“Saya berharap prestasi yang telah berhasil di capai Rumah Tempe Azaki ini bisa memotivasi temen – temen UMKM yang lainnya, bahwa hasil produk UMKM bisa mampu mendunia,”ucapnya. (Ris) Editor:Nas

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait