Sebagian Wilayah Area Pertanian Di Garut Kekeringan

Garut,Transnews- Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut, Jawa Barat, Dadi Djakaria, kepada Wartawan di Garut, Senin mengatakan, pihaknya siap untuk mengantisipasi ancaman bencana kekeringan di musim kemarau 2019 dengan mendistribusikan air bersih ke daerah yang dilanda kekeringan.

“Kita siap bergerak koordinasi dengan PDAM untuk mendistribusikan air ketika kekeringan sudah melanda,” kata Dadi.

BPBD Garut, kata Dadi, telah menerjunkan jajarannya untuk mengecek seluruh kecamatan di Garut di musim kemarau, jika ada daerah yang dilanda kekeringan maka BPBD secepatnya akan mendistribusikan air bersih.

“Kita telah menerjunkan tim cek wilayah kekeringan. Hasil laporan sementara dari Dinas Pertanian Garut, areal pertanian di beberapa daerah sudah mulai kekurangan air sehingga terancam tidak bisa bercocok tanam,” Jelas Dadi.

Berdasarkan pengalaman musim kemarau sebelumnya daerah yang sering dilanda kekeringan yakni di Kecamatan Cibatu, Cibiuk, dan Leuwigoong, bahkan warganya kesulitan mendapatkan air bersih.

“Saya berharap ancaman bencana kekeringan di Garut pada musim kemarau tahun ini tidak terlalu parah, dan tidak berdampak besar bagi kehidupan masyarakat di Garut,” Tandasnya. (Chryst)

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com