DEPOK, transnews.co.id| Peran media sangat luar biasa dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Media mampu mempengaruhi cara pikir dan pandang masyarakat terhadap informasi yang diterimanya dari media.
Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah Kota Depok Hardiono dalam sambutannya pada acara Halal Bihalal Wartawan Kota Depok di Balai Rakyat Depok Dua, Rabu, (3/7/2019).
Menurutnya, nilai berita itu mahal karena wartawan mencari berita yang faktual dan akurat itu tidak mudah. Semakin akuratnya berita wartawan yang disampaikan maka semakin tinggi pula kepercayaan masyarakat pembacanya di media itu.
Informasi yang baik dari wartawan untuk Pemerintah Kota Depok itu artinya wartawan sudah memberikan kontribusi dan sumbangsih dalam rangka meningkatkan seutuhnya pembangunan di Kota Depok.
“Untuk itu kami berharap mari kita saling berkomunikasi dengan baik dan bersinergi antara Pemerintah Kota Depok dengan pers agar mendapatkan timbal balik yang seimbang, pada prinsipnya pemerintah dan pers itu saling membutuhkan,” terang Hardiono.
Sementara, Ketua Presidium Sekber Wartawan Kota Depok, Herry Budiman dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh undangan atas kehadirannya dan Minal Aidin Wal Faidzin mohon maaf lahir dan batin.
Herry juga menyampaikan sebagai wartawan agar dapat bekerja sesuai dengan peran dan fungsinya. Nilai-nilai idealis dan prinsip kesetaraan dalam bermitra dengan pihak mana pun harus tetap terjaga baik.
“Mari kita menjaga situasi yang kondusif untuk Depok yang damai. Bravo, Wartawan kota Depok” tutupnya.