Siswa Pemenang Robotic Temui Plt Bupati Cianjur

Cianjur,trannews.co.id-Siswa berprestasi Internasional asal Kabupaten Cianjur dalam kejuaraan Robotic di Malaysia M. Afzal Mulkan Djunaedi (Afzal) siswa kelas 9 SMP Al – Azhar Cianjur, temui Plt Bupati Cianjur H.Herman Suherman di Pendopo Cianjur, Rabu (19/2/20).

Kedatangan Afrizal didampingi sejumlah pendamping dan pengarah serta guru guru untuk melaporkan keberhasilan Afrizal dalam lomba Robotic di Malaysia.

Plt Bupati pada kesempatan tersebut menyampaikan rasa bangganya kepada Afzal yang mewakili Kabupaten Cianjur dapat meraih prestasi dalam kompetisi robotic di tingkat internasional, sehingga dapat mengharumkan nama baik Kabupaten Cianjur.

“Mudah – mudahan untuk kedepannya dalam mengikuti lomba Afzal diberikan kesehatan, kelancaran supaya dapat meraih lagi prestasi terbaik yang pada akhirnya akan menjadi anak yang berguna bagi bangsa,negara dan agama,”ujar Plt Bupati.

Panji pendamping Afrizal dari SMP Al – Azhar Cianjur melaporkan prestasi yang diraih Afrizal dan Beberapa prestasi SMP Al-Azhar baru – baru ini diantararanya juara 1 kategori maze Solving dan juara 3 Kategori Battle maze dalam kompetisi World Robotic For Peace 2020 di Johor Malaysia.

“Itu lah yang kami sampaikan, kedepan SMP Al-Azhar memohon dukungan, agar siswa siswi SMP Al-Azhar dalam setiap kejuaraan Internasional diharapkan selalu bisa membawa nama harum Cianjur,”ujarnya. (Mal)

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com