Tim Medis UPT Puskesmas Mekarmukti Garut, Akhirnya Datangi Rumah Emen

Kades Cijayana Sudiatna.(Ist)

Garut, TransNews.co.id-Pemdes Cijayana dibantu Tim Medis UPT Puskesmas Mekarmukti Garut, akhirnya mendatangi kediaman Emen (68) di Kp Batulawang Desa Cijayana karena sudah sejak setahun lalu tergolek sakit.

Tim medis yang berkunjung dan memeriksa kesehatan Emen antara lain, Regi Yudiansah H Amd. Kep, Kurnia Amd.Kep, Sudiatna Kep. Serta Kepala Desa Cijayana,Sudiatna.

Kepala Desa Cijayana Sudiatna usai mengunjungi kediaman Emen,Selasa (1/9/2020) menjelaskan, hasil pemeriksaan yang dilakukan tim medis terhadap kesehatan Emen,bahwa Emen menderita sakit struk ringan dan darah tingi. 

“Untuk sementara pak Emen dirawat di rumahnya, tetapi tidak lepas dari pengawasan tim medis Puskesmas Mekarmukti ,”terang Kades.

Sekmat Mekarmukti Sukman Munawar, usai mengikuti tes swab masal, membenarkan bahwa pihaknya memerintahkan tim Medis UPT Puskesmas dan Kepala Desa Cijayana untuk melakukan tindakan nyata kepada masyarakat yang memang membutuhkan bantuan. 

“Sejak ada informasi pemberitaan media terkait kondisi pak Emen kami langsung bertindak untuk mendatangi kediaman Pak Emen. Tindakan tersebut sebagai bentuk sigap dan Perduli pemerintah  terhadap masyarakat ,”ujar Sukman.

Sukman menghimbau kepada masyarakat jika ada dikemudian hari warga yang menderita sakit sementara kondisi keluarga tidak mumpuni untuk berobat, segera melapor ke pemerintah terdekat,”himbaunya. (Pendi/Nas)

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com