“Peremajaan relay diferensial ini bertujuan meningkatkan keandalan sistem kelistrikan di wilayah Banten, khususnya untuk mendukung kawasan industri, bisnis, perumahan, dan sektor sosial. Upaya ini juga menjadi bagian dari persiapan PLN untuk menghadapi periode siaga Nataru,” imbuh Jarot.
Melalui berbagai inovasi dan langkah pencegahan, PLN UIT JBB terus berkomitmen memberikan pelayanan listrik terbaik menjelang momen Nataru 2024.
Kesiapan infrastruktur kelistrikan menjadi prioritas PLN untuk memastikan kebutuhan listrik masyarakat dan sektor industri dapat terpenuhi dengan optimal.