Tjahyo Kumolo: Pejabat Pemerintah Harus Siap Dihubungi Wartawan 24 Jam

Banjarmasin, transnews.co.id- Pejabat Pemerintah Daerah maupun Pusat harus siap ditelpon wartawan 24 jam, guna menyampaikan berbagai program pembangunan.

Hal tersebut disampaikan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo saat menghadiri seminar yang digelar dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2020 di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan,Jumat (7/2/2020).

Tjahyo Kumolo menegaskan, peran pers sangat penting untuk menjadi penyampai pesan berbagai program kerja pemerintah pusat dan daerah. Pemerintah jika membuat program tapi tidak dibantu disosialisasikan oleh media tidak akan berguna.

“Jadi forum seperti ini sangat penting apalagi pemerintah dari mulai presiden sampai kepala desa, kepala pemerintahan, termasuk jajaran TNI Polri, tokoh-tokoh, dan perguruan tinggi memerlukan pers,” ujar Kumolo.

Mantan Mendagri ini mengatakan bahwa Pers membutuhkan Pemerintah sehingga kedua pihak harus selalu saling mengisi. Termasuk juga pers memerlukan kita.

“Makanya pemerintah hingga tingkat bawah atau kepala humasnya harus siap ditelepon 24 jam,” tegasnya.(AE) Editor:Nas

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com