Wagub Emil Hadiri Pelantikan DPC Prajaniti Hindu Indonesia Jatim

Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak, saat menghadiri Pelantikan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Prajaniti Hindu Indonesia Provinsi Jawa Timur Masa Bhakti 2021-2026 di Pura Penataran Agung Margowening Desa Balonggarut, Kecamatan Krembung, Kab. Sidoarjo, Sabtu (11/12) malam.

Kita senang sekali melihat bahwa memang kalau BLK Komunitas Umat Hindu ini ada rasa memiliki. Karena bukan membangunnya saja yang menjadi tantangan, mengoperasikannya juga menjadi tantangan. Tetapi manakala ada komunitas yang siap untuk mengelola, ada kebersamaan, ada kepedulian kolektif, maka mudah-mudahan ini membawa manfaat hasil yang sangat baik, tambahnya.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Wagub Emil menyampaikan selamat kepada segenap 15 pengurus yang masuk Dewan Pimpinan Cabang Prajaniti Indonesia kabupaten kota se-Jatim yang telah dilantik langsung oleh ketua pengurus pusat.

BACA JUGA :  Wagub Emil Instruksikan TW II 2022 APBD Jatim Terserap 50 Persen

Sekali lagi kami menghaturkan selamat untuk pelantikan. Selamat melaksanakan Rakerda. Sekali lagi mari kita jadikan momen ini awal dari persaudaraan dan kerjasama yang lebih baik lagi menyongsong tahun 2022, pungkasnya.

Turut menghadiri acara tersebut Ketua PHDI Jatim, Ketua PHDI Sidoarjo, anggota Prajaniti dari kabupaten/kota di Jatim.(hd)

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait