Pekanbaru, Transnews.co.id – Wakil Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi, S.Si melepas keberangkatan atlet karate Kota Pekanbaru, di Balai Penyuluhan Pertanian (BLPP), Jalan Kaharuddin, Kecamatan Marpoyan Damai, Jumat (28/1/2022).
Atlet-atlet tersebut akan mengikuti Kejuaraan Daerah (Kejurda) Provinsi Riau tahun 2022.
Wawako berpesan agar para atlet tetap menjaga kesehatan dan bertanding dengan percaya diri. Tidak lupa, para atlet juga harus berdoa dan meminta doa dari orang tuanya.
“Apa yang sudah diarahkan oleh pelatih, benar-benar diikuti. Juga harus bertanding dengan kondisi sehat, banyak berdoa dan meminta doa dari orang tua,” kata Wawako.
Selain itu, Wawako juga memberikan nasehat bahwa dalam pertandingan ada kemenangan dan kekalahan. Menurutnya, apapun hasil yang didapat, setelah melakukan perjuangan terbaik, harus diterima dengan lapang dada.
“Namanya pertandingan, ada kalah, ada menang. Harus legowo, bermain dengan sportif,” jelasnya.
Ia juga berharap Kota Pekanbaru dapat memenangkan kejuaraan yang akan digelar Sabtu dan Minggu besok. Ia berharap, para atlet dapat menampilkan pertandingan yang terbaik.
“Tetap semangat, optimis. Insya Allah diberikan apa yang kita inginkan,” katanya.