DEPOK,transnews.co.id – Berdayanya lansia memberikan satu warna untuk generasi muda agar tetap bersemangat dalam berkarya.
Hal itu diungkapkan Zainal Arifin Camat Cilodong saat menghadiri acara pertemuan siswa/i Sekolah Lansia Bahagia tahun ajaran 2023/2024 di Posyandu Kenanga III, Sukamaju, Cilodong, Kota Depok, Rabu (07/08/2024).
“Alhamdulillah hari ini ada acara sekolah lansia di Kelurahan Sukamaju yang digelar oleh sekolah lansia bahagia dan saya lihat lansia disini bersemangat,” ucapnya.
Zainal Arifin juga berharap agar generasi muda juga ikut bersemangat dalam berkarya juga pengabdian,
“Kita berharap berdayanya lansia ini memberikan satu warna untuk generasi muda untuk terus semangat dalam berkarya mengabdi kepada Negara juga Agama,” ujarnya.
Lebih lanjut Zainal Arifin juga mengajak para lansia untuk ikut serta dalam demokrasi pemilihan kepala daerah yang akan datang.
Acara tersebut juga menghadirkan narasumber dari Heisei Rehabilitation Clinic Jepang, yaitu Direktur Heisei Medical Welfare Group Kosaku Shiobara, bersama Erna Arsinawati, dan Muamar Syadzali dengan membawakan mateti bertema ‘Kognitif dan Deminsifitif’.
Turut hadir diacara ini Camat Cilodong Zaenal Aripin, Lurah Sukamaju Indra Cahyadi, Sekcam Cilodong Edy, Para pengurus LLI Cilodong, IRL Provinsi Jabar Susiana, serta Para lansia se-kecamatan Cilodong, dan Kepala UPT Puskesmas Kelurahan Sukamaju.